Ini Buktinya Kalau Smartphone Bisa Membantu Kamu Lebih Bugar

Olahraga jadi makin semangat

Ini Buktinya Kalau Smartphone Bisa Membantu Kamu Lebih Bugar

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela, apakah selama ini kamu hanya menggunakan smartphone untuk mengecek media sosial dan chatting? Sebenarnya, smartphone yang canggih ini bisa kamu manfaatkan untuk mendukung program diet atau untuk menjaga kebugaran kamu. Gimana caranya?

1-d02da91f67cf7c6332eff0bba3792c35.jpg

Buat kamu yang hobi jogging, kamu bisa men-download aplikasi yang bisa memacu kamu untuk berlari dengan lebih lama, seperti Nike Run Club. Biasanya, aplikasi tersebut membutuhkan GPS sehingga bisa terukur berapa jauh dan berapa menit kamu melakukan jogging. Untuk yang sedang mengatur asupan nutrisi, kamu bisa men-download aplikasi seperti Calorie Counter atau Lose It.

2-a5a9ae89d67538abc6e1333787155cbb.jpg

Manfaatkan kamera canggih dari smartphone kamu dengan berfoto selfie sebelum dan setelah berolahraga. Misal, kamu selfie di awal minggu lalu ambil selfie lagi pada minggu berikutnya. Kamu bisa membandingkan perubahan yang terjadi pada tubuh kamu, termasuk bentuk tubuh dan kulit. Kalau penampilan kamu menjadi lebih baik setelah rutin diet dan berolahraga selama seminggu, kamu juga makin bersemangat untuk melanjutkan program tersebut.

3-9fcb7dd63b650089e8e77d0d420af23d.jpg

Popbela.com yakin bahwa banyak diantara kamu yang menggunakan smartphone sebagai alarm untuk bangun tidur. Pasang lagu yang membuatmu bersemangat untuk bangun dan berolahraga. Nggak hanya untuk bangun tidur, kamu juga bisa memasang alarm sebagai pengingat waktu untuk berolahraga.

Bukan hanya buat komunikasi, maksimalkan fungsi smartphone untuk menunjang gaya hidup sehat kamu, Bela.

 

BACA JUGA: Inilah 7 Hal yang Bisa Terjadi Jika Kamu Jarang Berolahraga

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here