Untuk Kamu yang Bekerja Long Hours, Intip 5 Cara Nggak Ngantuk Tanpa Kopi!

Jadi semangat nih...

Untuk Kamu yang Bekerja Long Hours, Intip 5 Cara Nggak Ngantuk Tanpa Kopi!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Siapa di antara kamu yang merupakan pecinta kopi? Atau bahkan ada yang merasa nggak bisa memulai hari tanpa kopi? Tenang, Bela, kamu nggak sendirian kok. Kopi memang punya kemampuan sendiri dalam ‘membangunkan’ kita. Kafein memang memiliki manfaat yang bagus untuk tubuh, namun jika dikonsumsi berlebihan justru akan menimbulkan gangguan. Untuk itu kamu bisa mulai mengurangi asupan kafeinmu. Intip yuk, hal-hal yang bisa menjadi menggantikan kopi pagimu!

11-ff9100ffb487e3c6c1e43e724a445708.jpg

Lampu memiliki peran penting dalam membangunkan seseorang. Jika kamu menggunakan lampu biru, tingkat kewaspadaan kamu akan meningkat dan dapat mengurangi rasa kantukmu dalam waktu yang sebentar.

21-84368274984151f300b9f69b40f94363.jpg

Merasa kantuk menyerang di siang hari? Daripada minum kopi, kamu bisa mengunyah permen karet. Permen karet bisa meningkatkan kewaspadaan dan mood kita. Mengunyah permen karet juga bisa menaikkan detak jantung dan tingkat kortisol yang berhubungan dengan energi.

32-d8dac06820072b6a94e4b28a879b20c3.jpg

Menjelang sore hari, biasanya otak kita mulai lelah dan susah untuk berpikir. Kamu dapat mengatasinya dengan berjalan kaki. Tak perlu lama, 10 menit cukup untuk meningkatkan metabolisme dan aliran darah agar semangat kembali. Selain itu, berjalan kaki dapat menekan rasa ingin memakan makanan manis.

41-45dac6ed9f4f0dc8060dc469d8a64120.jpg

Yup, kamu nggak salah baca kok, Bela. Riset membuktikan bernyanyi meningkatkan energi jauh lebih baik daripada sekedar mendengarkan lagu saja. Pilihlah lagu upbeat yang bisa membuat kamu lebih semangat di pagi hari.

51-1c413e019de4d060eeafad5bb173fd5c.jpg

Metode tradisional dari Cina ini dapat dengan cepat meningkatkan tingkat energi kamu. Kamu bisa memulai memijat dari telinga bagian atas, pelan dan lembut dengan menggunakan jari jempol dan telunjuk.

Selamat mencoba tipsnya, Bela!

BACA JUGA: Nggak Perlu Kopi atau Makeup, Ini 5 Langkah Sederhana untuk Wajah Selalu Tampak Segar

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here